• December 9, 2024
jenis jenis teh

Berbagai Jenis daun Teh Dan Cita Rasa Khas Yang Di Hadirkan

Teh adalah minuman yang popularitasnya seperti layaknya kopi dimana sangat banyak orang menyukai suguhan teh dan di nikmati di sela sela kesibukan dan tentunya tradisi meminum teh telah berkembang di seluruh dunia terutama negara negara asia seperti indonesia sendiri dan juga di china, jepang dan korea utamanya.

Sedangkan tradisi meminum teh lainnya juga terjadi pada belahan dunia barat di eropa dimana orang orang inggris dan irlandia adalah penikmat teh yang memiliki tradisi sejarah ribuan tahun dengan teknik penyajiannnya yang berbeda pula.

Di indonesia sendiri teh yang paling di gemari dan umum di temukan adalah jenis teh melati yang artinya daun teh ini di ambil dari melati dan di jadikan minuman yang sering di minum di dalams sela sela pagi hari peneman sarapan atau di sore hari untuk merilekskan tubuh.

Dan tanpa lama lama lagi menunggu mari kita masuk ke pembahasan berbagai jenis teh yang bisa anda temukan selain teh melati itu sendiri

  • Green Tea (Teh Hijau)

Sejarah green tea atau teh hijau bisa di bilang berasal dari china dan telah menjadi salah satu teh yang telah di minum secara turun temurun dari zaman kekaisaran hingga masa sekarang. Tapi konsumsi teh hijau ini tidak hanya terjadi di china tetapi juga di korea dan jepang dimana setiap negara ini memiliki varian dari teh hijau yang berbeda. Di masyarakat dewasa ini teh hijau khas jepang seperti sencha biasanya lebih di nikmati dan populer di masyarakat sekarang dengan berbagai kemasan yang di jual. Varian dari sencha ini juga memiliki aroma yang harum tercium berbau buah buahan segar yang mengundang selera.

Teh hijau sendiri memiliki banyak khasiat karena selain anti oksidannya yang tinggi di padu dengan vitamin a, vitamin c, dan vitamin e, teh hijau jug di lengkapi lutein dan beberapa zat lainnya yang di percaya bisa membantu melangsingkan atau menurunkan berat badan. Untuk itu banyak praktisi kesehatan yang merekomendasikan teh ini untuk orang yang sedang melakukan diet dan membantu memberikan hasil yang lebih maksimal.

Tapi perlu di ketahui bahwa khasiat dari teh hijau sendiri juga bukan hanya untuk anti oksidan yang mencegah penuan dan juga penurunan berat badan karena bisa membantu menurunkan hormon insulin dan membantu mencegah terjadinya pementukan sel kanker pada tubuh manusia. Kandungan kafein pada teh hijau juga bisa memberikan efek yang baik seperti kopi namun dalam takaran yang kecil karena proses oksidasi pembuatan teh hijau ini

Pembuatan teh hijau ini juga tidak singkat waktunya karena daun teh ini di petik setelah menunggu daunnya layu guna membuat kadar air pada daun teh hijau tersebut. Selanjutnya daun teh ini di kukus dan baru di lanjutkan pada proses pengeringan.

Pada green tea varian matcha sebagai varia murni ini daun teh di gulung menyerupai bentuk peluru dan di giling sampai menjadi bubuk halu, sedangkan di bagian genmaicha ini di campur bubuknya dengan biji bijian seperti beras merah dan perbedaan teh hijau china dan juga jepang utamanya pada proses produksinya dimana di china daun teh ini di panggang sedangkan orang jepang percaya dengan mengukus teh hijau untuk lebih menjaga rasa khasnya yang tidak berkurang. Dengan warna hijau agak kekuning kuningan, teh hijau adalah salah satu jenis teh yang menyehatkan dan asik untuk di minum siapa pun.

  • Teh Hitam / Teh Merah

Teh hitam di kenal di inggris dan di irlandia serta menjadi teh yang paling banyak terjual di seluruh dunia, tehb hitam sendiri di kenal sebagai teh merah di china dan merupakan teh dengan rasa khas yang di produksi dengan tingkatan yang sangat teliti dan cukup panjang.

Tidak seperti teh hitam eropa, budidaya teh hitam di china dan india membuaat rasa teh ini memiliki ciri khasnya tersendiri baik itu dari perkebunan sri lanka hingga china dan rasa rempah rempah bisa di temukan pada varian teh hitam sri lankan.

Proses produksi teh hitam di mulai dari pengeringan di bawah sinar matahari setelah daun teh di petik, setelah itu tinggal menunggu daun teh layu terjemur dan di gulung sampai di hancurkan untuk membuat proses oksidasi berlangsung dengan baik pada daun teh hitam ini

  • Teh Krisan

Berasal dari bunga krisan dengan berbagai manfaat teh ini di percaya bisa di gunakan sebagai obat alami untuk anti inflamasi dan mencegah terjadinya osteoporosis. Teh krisan adalah teh yang khas dari china dan banyak di budidayakan dengan rasa yang khasnya yaitu sedikit manis di rasa ujungnya dengan cita rasa teh yang sangat ringan dan bisa dengan mudah di sukai oleh orang yang pertama kali mencicipinya.